12 November 2010

I do not have a Ferrary, but I do have a home library

Bagi aku pribadi, BUKU merupakan bagian yang tidak terpisahkan.

sebagian buku-buku favoritku, kalau kamu?

Lewat buku, aku mengintip berbagai tempat di dunia sebelum mengunjunginya (semoga).
Lewat buku, aku membaca pemikiran orang-orang besar seolah-olah langsung berhadapan dengan tokoh tersebut.
Lewat buku, kita bisa belajar tanpa merasa digurui.
Dan lewat buku pun, kita bisa mendapatkan banyak inspirasi untuk melanjutkan hidup.. :)

Dari zaman kuliah kemarin (sengaja dipilih "kemarin" biar kelihatan masih muda belia, haha) koleksi bukuku udah lumayan menumpuk. Terlalu sering pindah-pindah kota, membuat sebagian buku-bukuku berceceran di mana-mana. Nah... tidak mau kejadian itu terulang lagi, akhirnya aku sangat memimpikan mempunyai sebuah home library. Ya keinginan ini sudah ada sejak lama, tapi karena selama ini aku tinggal di kostan (maklom musafir, he!) jadi keinginan itu untuk sementara di post phone dulu.

11 November 2010

Just Do It..!!

Bertekadlah bahwa suatu hal itu dapat dan akan terselesaikan. Dan kita akan menemukan jalan keluar - Abraham Lincoln -

Hidup selalu adalah di sini, dan saat ini, dengan seribu satu kemungkinan dalam tiap detiknya. 

Seandainya sekali saja kita membuat keputusan "Aku ingin mencoba sesuatu yang lain", kita akan membuka berbagai jalur di dalam diri kita yang membuat kreativitas mengalir, kaitan-kaitan tak terduga dapat diciptakan, dan berbagai kemungkinan baru pun terbuka. 

Ya, Just Do It!! 

Selamat berkarya temans... ^^

Ditulis pada suatu malam ketika aku berjanji untuk merealisasikan planning yang selama ini hanya bisa aku impikan, Bismillah... Semoga ini benar-benar bisa terlaksana, dan diberi jalan kemudahan.

Amin!! 

Semangat!!